manfaat kopi robusta dan arabica
- Agil Rachmeina
- Jan 3, 2019
- 1 min read

Robusta atau Arabica? Ya, keduanya sama-sama enak dan untuk rasa memang keduanya gak bisa dibohongi. Keduanya cocok menemani hari-harimu di mana pun, dan kapanpun. Saat hujan, sedih, ataupun galau minum kopi Robusta atau Arabica mungkin bisa mengurangi rasa sedih atau galaumu. Dan kopi Robusta atau Arabica tidak cuma cocok diminum pada saat galau atau sedih, diminum saat senang pun cocok.
MANFAAT KOPI BAGI KESEHATAN :
Selain untuk diminum, ternyata kopi memiliki beberapa khasiat penting bagi tubuh yaitu :
- Kopi dapat menghambat penuaan dini, buat kamu yang tidak ingin cepet-cepet tua cocok banget minum kopi, tapi terlalu sering juga tidak baik.
- Mengurangi resiko kanker : meminum kopi ternyata dapat mengurangi resiko kanker prostat, paru-paru, pancreas dan payudara.
-Mengurangi resiko penyakit jantung dan serangan jantung : meminum secangkir kopi setiap hari dapat mengurangi resiko penyakit jantung, karena khasiatnya sebagai pelindung kardiovaskular dalam tubuh. Memang cocok deh kopi untuk anak muda.
- Mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh : buat kamu yang males olahraga, minum kopi secangkir setiap hari bisa sedikit membantu mengurangi kolesterol jahat, karena didalam kopi terdapat antioksidan yang mampu meningkatkan kadar kolesterol baik di dalam tubuh. Tapi tetap olahraga ya sobat baik, agar kesehatanmu tetap terjaga.
By: Aldy Zaenal
댓글